Senin, 25 Oktober 2010

TUGAS SIM 2

Apa Itu Sistem ??

Untuk mendefinisikan sistem terdapat dua pendekatan, yaitu yang menekankan pada prosedurnya dan yang menekankan pada komponen atau elemennya.

Pendekatan sistem yang menekankan pada prosedurnya mendefinisikan sistem sebagai suatu jaringan kerja dari prosedur-prosedur yang saling berhubungan, berkumpul bersama-sama untuk melakukan suatu kegiatan atau untuk menyelesaikan suatu sasaran yang tertentu. Prosedur adalah suatu urut-urutan operasi klerikal (tulis menulis) biasanya melibatkan beberapa orang di dalam satu atau lebih departemen, yang diterapkan untuk menjamin penanganan yang seragam dari transaksi-transaksi bisnis yang terjadi.

Berbeda dengan sistem yang menekankan pada prosedurnya, sistem yang menekankan pada komponen atau elemennya mendefinisikan sistem sebagai kumpulan dari elemen-elemen yang berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan tertentu. Pendekatan sistem yang merupakan kumpulan elemen- elemen atau komponen- komponen atau subsistem- subsistem merupakan definisi yang lebih luas. Pendekatan sistem yang menekankan pada komponen akan lebih di dalam mempelajari suatu sistem untuk tujuan analisis dan perancangan suatu sistem.

Suatu sistem yang dibuat tentunya memiliki maksud tertentu. Sistem dibuat untuk mencapai suatu tujuan (goal) dan sasaran (objective). Tujuan biasanya dihubungkan dengan ruang lingkup yang lebih luas dan sasaran biasanya dalam ruang lingkup yang lebih sempit.

Supersistem Dan Subsistem ??

Didalam suatu sistem, terutama suatu sistem yang besar, dimungkinkan didalamnya mempunyai suatu sistem-sistem yang lebih kecil. Suatu sistem yang terintegrasi didalam sistem lain yang lebih besar disebut sebagai subsistem. Subsistem-subsistem tersebut akan bergabung membentuk satu sistem yang lebih besar yang disebut supersistem.

Mengapa Universitas dikatakan Sebagai Suatu Sistem??

Universitas dikatakan/digolongkan sebagai suatu sistem karena universitas merupakan kumpulan dari elemen – elemen yang berinteraksi untuk mencapai tujuan. Tujuan untuk mendidik mahasiswa, untuk mengembangkan kreatif mahasiswa agar menjadi pribadi yang mandiri dan lebih terarah dengan tujuan untuk menghadapi dunia bisnis dan sebagainya. Elemen-elemen yang termasuk dalam sistem universitas itu sendiri adalah perpustakaan, laboratorium, seketariat dosen, dsb.

Mengapa Universitas dikatakan sebagai Supersistem Dan Subsistem??

Dari pengertian subsistem itu sendiri, subsistem merupakan suatu sistem yang berintegrasi didalam sistem yang lain yang lebih besar. Mengapa universitas merupakan suatu subsistem?? Karena Universitas merupakan bagian dari supersistem intansi pendidikan. Dan mengapa universitas merupakan dikatakan juga sebagai supersistem pula?? Karena universitas merupakan supersistem dari subsistem dalam suatu sistem. Subsistem dalam universitas tersebut adalah perpustakaan, laboratorium, seketariat dosen, dsb.

Apakah tagihan yang dicetak perusahaan telepon merupakan data atau informasi?
Dewasa ini, teknoogi informasi merupakan sarana penting yang penunjang bagi kelangsungan suatu perusahaan, baik perusahaa kesil atau besar. Karena Informasi ini diharapkan untuk mempermudah pekerjaan untuk mencapai tujuan.

Pada pengiriman tagihan telepon, tagihan telepon merupakan fitur pelayanan dari perusahaan telepon metropolitan bagi pelanggan yang bersifat opsional. Tagihan telepon ini merupakan suatu data yang dipakai sebagai alat informasi bagi pelanggan untuk mengetahui jumlah tagihan telepon mereka. Tagihan telepon ini juga bisa sebagai alat pengawasan pelanggan terhadap perhitungan pemakaian rekening telepon mereka. Data-data yang dicantumkan dalam tagihan telepon adalah: Total tagihan dan tanggal jatuh tempo, Jumlah Tagihan Bulan Lalu, Jumlah Tagihan Bulan Ini, Jumlah Pembayaran, Sisa Tagihan, dan Sisa Angsuran, Rincian Pemakaian.

Karena sifatnya yang merupakan data yang diolah dan memberikan manfaat yang berguna, maka tagihan telepon merupakan suatu informasi yang dipakai perusahaan telepon metropolitan untuk mengetahui jumlah perhitungan pemakaian telepon bagi para pelanggan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar